Info Karir PT Dua Kelinci Tbk Wilayah Pati, Jawa Tengah Terbaru | Halo sobat MadingKerja semuanya, balik lagi nih bareng mimin disini untuk mengupdate informasi lowongan kerja terbaru pada hari ini. Kali ini mimin dapet informasi menarik untuk sobat semuanya yang berdomisili di wilayah Pati dan sekitarnya nih, loker kali ini datang dari perusahaan PT Dua Kelinci Tbk. Yup PT Dua Kelinci Tbk adalah perusahaan yang bergerak di bidang produksi makanan ringan yang terkenal di indonesia. PT Dua Kelinci Tbk juga tercatat sebagai salah atu sponsor klub sepak bola Real Madrid. Jangan sampai kelewatan untuk segera mengirimkan berkas lamaran kerja ke perusahaan PT Dua Kelinci Tbk ya sobat MadingKerja semuanya.
Jam kerja rata-rata di lingkungan kerja pabrik berkisar antara 8 jam sehari dengan 3 sistem shift (pagi, sore, malam) dan untuk gaji karyawannya sendiri biasanya berkisar di angka UMR/UMK yang berlaku di tempat kalian bekerja. Adapun keuntungan yang bisa diperoleh setiap karyawannya bisa berbeda-beda tergantung dengan jabatan dan juga jenis status karyawan pada perusahaan tersebut. Untuk proses seleksi kerja sendiri, HRD perusahaan hanya akan memanggil kandidat yang memenuhi kualifikasi saja.
Informasi Karir PT Dua Kelinci Tbk Pati
Sebelum masuk ke informasi posisi yang dibutuhkan oleh perusahaan PT Dua Kelinci Tbk, kita simak terlebih dahulu sejarah perusahaan PT Dua Kelinci Tbk.
PT Dua Kelinci merupakan sebuah perusahaan makanan asal Pati, Jawa Tengah, Indonesia. Ho Sie Ak dan Lauw Bie Giok awalnya mendirikan merek embrio Dua Kelinci hanya dengan mengemas ulang kacang yang dibeli langsung dari petani. Pada tahun 1972 mereka mulai menggunakan merek dagang Sari Gurih untuk produk kacang tanah dan mulai menggunakan logo dua kelinci yang legendaris hingga terkenal sampai hari ini. Sari Gurih berkembang pesat, dan pada tahun 1982 nama merek diubah menjadi Dua Kelinci, dan kemudian pada tahun 1985 perusahaan terdaftar dengan nama PT Dua Kelinci oleh putra dari pendiri, yakni Ali Arifin dan Hadi Sutiono.
Kakak-beradik ini kemudian mulai belajar tentang manajemen dan pemasaran kacang. Mereka pindah dari pengemasan ke pemrosesan bisnis dan memfokuskan diri sebagai produsen kacang terkenal di Indonesia yang berasal dari Pati di Jawa Tengah. Seiring waktu berjalan PT Dua Kelinci tumbuh dan lebih inovatif. Produk-produk baru juga telah dikembangkan, termasuk berbagai kacang rasa yang berbeda, kacang lapis, serta camilan hingga minuman yang dapat dinikmati sampai hari ini. [sumber]
Posisi Lowongan Kerja yang Dibutuhkan PT Dua Kelinci Tbk Pati
Berikut adalah posisi lowongan kerja yang dibutuhkan oleh PT Dua Kelinci Tbk hari ini
Management Development Program Batch 21
Divisi Sales Batch 21
Kualifikasi :
- S1 Fresh Graduate semua jurusan dari Universitas dengan reputasi baik
- IPK minimal 3,0
- Menguasai aplikasi komputer (minimal Ms Office)
- Mampu berbahasa Inggris dengan baik (lisan dan tulisan) merupakan nilai tambah
- Memiliki jiwa kepemimpinan
- Memiliki kemampuan analisa & pemecahan masalah
- Bersedia bekerja sesuai prosedur yang ditetapkan dan bekerja dalam team
- Memiliki semangat & motivasi yang tinggi
- Memiliki kemampuan berinteraksi yang baik
- Bersedia bekerja di bidang Sales
- Bisa mengendarai sepeda motor & memiliki SIM C
- Sudah Vaksinasi Covid-19 dosis 3
- Bersedia di tempatkan di seluruh Indonesia
- Bersedia mengikuti program ikatan dinas 2 tahun 8 bulan (8 bulan training, 2 tahun pengabdian)
- Bersedia mengikuti Virtual Selection
- KODE LAMARAN: MDP-102022
Cara Melamar Kerja di PT Dua Kelinci Tbk Pati
Bagi sobat semuanya yang merasa memenuhi kualifikasi diatas dapat melakukan pendaftaran kerja dengan mengirimkan lamaran melalui emai PT Dua Kelinci Tbk dibawah ini
Kirim CV dan Lamaran lengkap ke:
talentacquisition.MDP@duakelinci.co.id
KODE LAMARAN: MDP-102022
Perlu diingat ya sobat semanya bahwa seluruh proses rekrutmen kerja di PT Dua Kelinci Tbk sama sekali TIDAK ADA pungutan biaya apapun atau GRATIS. Mohon sobat MadingKerja semua selalu berhati-hati apabila ada pihak yang mengatasnamakan PT Dua Kelinci Tbk dan meminta sejumlah uang dalam proses seleksi kerjanya, sudah bisa dipastikan itu semua adalah PENIPUAN.
Demikianlah informasi mengenai lowongan kerja di PT Dua Kelinci Tbk yang bisa mimin sampaikan saat ini, sampai jumpa lagi di artikel lowongan kerja dan informasi gaji lainnya hanya di website MadingKerja.com.